Memannfaatkan Andorid Sebagai lat Bisnis Anda
Start writing here...
Sebuah Bagian Subtitle
Sebagai pengusaha, Anda harus bisa melakukan efisiensi untuk menekan biaya dan memberikan hasil yang maksimal. Setiap biaya yang dikeluarkan harus diperhitungkan dengan matang, misal dalam bentuk return yang akan didapatkan dengan mengeluarkan sejumlah biaya tertentu. Bicara mengenai biaya tidak selalu berkaitan dengan biaya produksi, namun bisa juga biaya operasional.
Salah satu yang harus diperhatikan dalam bisnis adalah perangkat untuk melakukan proses pembayaran. Pada umumnya, mesin kasir menjadi pilihan dan solusi dalam hal ini. Kini dengan semakin berkembangnya beragam sistem teknologi, Anda bisa menggunakan Point Of Sale sebagai alternatif mesin kasir. Bukan hanya dari segi biaya yang lebih terjangkau, dengan beragam manfaat yang ditawarkan point of sale juga akan membantu Anda dalam menjalankan bisnis menjadi lebih mudah, efektif serta efisien.
Point of sale merupakan aplikasi penjualan yang menjadi tempat untuk menyelesaikan transaksi pembayaran atas barang atau jasa yang telah dibeli. Point of Sale menjadi alat bagi penjual untuk menghitung seluruh jumlah harga yang dibeli konsumen, dimana pada saat transaksi sudah selesai dilakukan, konsumen akan menerima struk sebagai tanda pembayaran.
Salah satu kelebihan dalam menggunakan point of sale pada umumnya adalah sistem dapat dijalankan hanya dengan memanfaatkan tablet Android saja. Apabila Anda memiliki tablet Android, Anda bisa menggunakan sistem point of sale dari Pawoon sekarang juga. Hal ini tentunya menjadi kelebihan terutama bagi Anda yang masih menjadi pengusaha baru dan memerlukan efesiensi biaya dengan memaksimalkan aset yang sudah dimiliki sebelumnya. Melalui perangkat tablet yang ada, Anda dapat memanfaatkan beragam fitur untuk seperti manajemen karyawan, manajemen inventori hingga laporan bisnis Anda.
Anda tidak perlu pusing memikirkan harus membeli mesin kasir yang harganya pun sudah tentu mahal, Ketika menggunakan sistem point of sale, tentunya anda memerlukan hardware untuk mendukung proses pembayaran. Namun biaya untuk hardware yang diperlukan pun juga sangat terjangkau, karena hal utama yang diperlukan hanyalah printer Hal ini tentunya sangat direkomendasikan bagi Anda yang memiliki budget minimum, namun membutuhkan alat pembayaran yang simpel.
Sistem point of sale juga memungkinkan Anda untuk menyediakan alat pembayaran secara mobile, dimana saja dan kapan saja. Ketika suatu hari Anda ingin mengadakan pop up store yang berlokasi di luar gerai, Anda bisa dengan mudah memindahkan perangkat pembayaran, karena alat yang diperlukan hanyalah tablet android dan printer saja. Anda tidak perlu lagi mengeluarkan biaya untuk membeli alat pembayaran baru.
Selain itu, sistem Point of Sale masa kini bekerja dengan cloud based dan memungkinkan Anda dalam menyimpan data sementara sekalipun saat itu Anda tidak terjangkau pada suatu jaringan Internet. Tidak perlu takut kehilangan data transaksi, karena semua data yang ada akan tersimpan secara otomatis. Ketika sudah terkoneksi dengan jaringan, secara otomatis data yang telah tersimpan akan langsung tersinkronisasi. Hal ini sangat membantu Anda dalam menghemat waktu untuk melakukan aktivitas bisnis lainnya. Anda tidak perlu lagi menghabiskan waktu secara manual untuk melakukan input data ketika jaringan terputus.