5 Langkah Tepat Meningkatkan Produktivitas Kerja Karyawan
Produktivitas karyawan menjadi salah satu faktor yang mendukung kesuksesan perusahaan. Untuk meningkatkannya, tentu ini menjadi tanggung jawab perusahaan. Bagaimana perusahaan bisa membuat ekosistem yang mendukung karyawan untuk terus produktif.
Gunakan strategi peningkatan produktivitas yang tepat agar karyawan pun terus terpacu. Tapi, strategi apa yang harusnya dilakukan perusahaan? Ikuti 5 Langkah Tepat Meningkatkan Produktivitas Kerja Karyawan berikut ini:
Sebuah Bagian Subtitle
1) Komunikasikan Target dengan Jelas
Tidak sedikit kejadian dimana karyawan mengalami kebingungan pada target yang ditetapkan perusahaan. Bagian manajerial mungkin tidak akan kesulitan memahami target yang ditentukan sebab mereka sendiri juga yang merumuskannya. Namun demikian, target ini harus disampaikan dengan bahasa yang tepat, sehingga karyawan dapat memahami hal tersebut.
Komunikasikan target yang ditetapkan perusahaan dengan bahasa teknis yang leibh mudah dipahami oleh karyawan. Pemahaman yang baik pada target membantu karyawan mendapatkan kejelasan kemana mereka harus melangkah, apa yang harus dilakukan serta titik mana yang dituju.
2) Evaluasi Rutin
Evaluasi tidak semata dilakukan karena rutinitas, namun lebih kepada memberikan pemahaman bersama di titik mana karyawan berada dari target yang ditentukan. Dengan evaluasi yang dilaksanakan secara rutin, Anda dan karyawan yang bersangkutan dapat memahami apa yang sekiranya telah memenuhi target dan apa yang kurang.
Bagian yang kurang kemudian bisa dicari solusinya secara kolektif agar dapat diperbaiki. Evaluasi ini haruslah bersifat objektif sehingga mampu melihat karyawan berdasarkan kinerja yang diberikannya pada perusahaan. Dengan begini, baik HR maupun karyawan bisa lebih memahami bagian mana yang perlu ditingkatkan agar dapat memenuhi ekspektasi perusahaan.
3) Program Pengembangan Diri Karyawan
Produktivitas karyawan dipengaruhi oleh kualitas karyawan yang Anda miliki. Sebagai seorang HR, Anda perlu menyusun langkah tepat untuk mengidentifikasi potensi apa yang dimiliki karyawan dan bagaimana cara mengembangkannya. Tanaman akan tumbuh subur jika ditanam pada tanah yang tepat serta pupuk yang baik. Demikian pula karyawan, mereka akan mudah tumbuh jika ditempatkan pada posisi yang tepat dan diberikan program pengembangan diri.
Program yang diberikan bisa beragam, mulai dari seminar misalnya, pelatihan, atau kegiatan bersama yang dapat meningkatkan kekompakan karyawan. Jangan lupa bahwa tim harus bergerak secara kompak, disamping memiliki kualitas individu yang mumpuni.
4) Perbaiki Sisi Moral
Membuat karyawan nyaman dalam bekerja merupakan langkah sederhana yang terkadang dilupakan oleh perusahaan. Orientasi pada target tentu perlu dilakukan, namun kenyamanan kerja karyawan tidak boleh dilupakan semata hanya untuk mengejar target. Sistem kerja yang memaksakan kinerja karyawan tidak dapat digunakan sebagai sistem yang sustainable untuk jangka waktu lama.
Perhatikan lingkungan kerja, tunjangan, upah serta pemahaman karyawan pada visi dan misi perusahaan. Keempat hal ini jika dapat disinkronkan akan membuat karyawan nyaman dalam bekerja. Karyawan yang bekerja dengan nyaman dan menikmati pekerjaannya dapat diharapkan memberikan kontribusi yang maksimal.
5) Menggunakan Teknologi dengan Tepat
Penggunaan perangkat teknologi yang kini banyak sekali ragamnya juga jadi salah satu cara untuk meningkatkan produktivitas karyawan di perusahaan. Dengan perangkat yang tepat serta kemampuan yang mumpuni, produktivitas yang dapat didongkrak tidak hanya milik karyawan, namun juga milik perusahaan secara keseluruhan.
Optimalisasi teknologi yang dimiliki perusahaan dapat meningkatkan efektivitas kerja serta efisiensinya. Dengan perangkat yang tepat, pekerjaan yang mungkin harus tertunda karena satu dan lain hal bisa diselesaikan dengan cepat dan berhasil baik. Sedikit banyak, penggunaan teknologi akan berpengaruh pada produktivitas yang dimiliki setiap karyawan.
Beberapa cara di atas bisa kamu lakukan untuk meningkatkan produktivitas kerja kamu di kantor. Hal paling penting adalah kamu tetap bertanggung jawab dalam mengerjakan tugas yang diberikan perusahaan.